BudayaEkonomiKhazanahNewsPendidikanPeristiwaPolitikRagam

Suasana Haru Warnai Pelepasan Wadanyon C Pelopor Brimob Bone

179
×

Suasana Haru Warnai Pelepasan Wadanyon C Pelopor Brimob Bone

Sebarkan artikel ini

BONE, Global Terkini – Setelah resmi mengemban jabatan baru sebagai kepala Bagian Operasional Polres Bone pada upacara serah terima jabatan di aula Mapolres Bone, kamis pekan lalu, wakil komandan Batalyon C Pelopor Brimob Bone, AKP. Andi Muhammad Syafei, S.Sos.,MH, resmi dilepas dari satuannya melalui acara tradisi pelepasan dihalaman Mako Brimob Yon C Pelopor Bone. Tampak kehadirannya di acara tersebut, Syafei didampingi isteri tercintanya.

Giat acara tradisi pelepasan ini dilaksanakan sebagai pengantar tugas baru bagi personel Batalyon C Pelopor dari jabatan sebelumnya. Giat ini dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, Kompol Nur Ichsan,S.Sos, diikuti seluruh pejabat utama, personel dan pengurus Bhayangkari Ranting Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel.

Nampak susasana haru menyelimuti saat Danyon C Pelopor memberikan arahan didepan seluruh peserta apel. Komandan berpangkat satu melati ini, meneteskan air mata ketika memberikan ucapan selamat kepada mantan orang nomor dua di Batalyon yang ia pimpin. “Saya megucapkan selamat kepada Wadanyon C Pelopor yang saat ini telah resmi diangkat sebagai Kabag Ops Polres Bone. Atas nama Batalyon C Pelopor, saya ucapkan banyak terima kasih atas dedikasi Wadanyon yang telah berperan penting dalam kemajuan satuan ini. Saya berharap, dedikasi kinerja ini dapat diterapkan di tempat tugasnya yang baru. Selamat bertugas ditempat yang baru.” Ungkap Nur Ichsan dengan nada terdengar sedih.

Baca Juga :   Dialog di Bunir, PAD Menurun Realisasi Belum Maksimal

Keharuan kian terasa ketika mantan Wadanyon C Pelopor juga menyampaikan pesan dan kesannya selama bertugas di Batalyon C Pelopor. “Sebelumnya, secara pribadi saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Komandan Batalyon C Pelopor yang selalu memberikan bimbingannya selama saya bertugas di Batalyon C Pelopor, Untuk rekan – rekan, saya juga mengucapkan banyak atas kerja sama dan dukungannya selama ini. Saya hanya pindah jabatan saja. Tapi jiwa saya tetap di Brimob,” Ujar Andi Muhammad Syafei disela acara pelepasan. Senin, 12 Juni 2021.

Baca Juga :   Peserta Seleksi STQH Terbaik, Dilepas Bupati Bone Untuk Bertanding

Setelah seluruh rangkaian acara tradisi pelepasan selesai, acara dilanjutkan dengan pemberian cenderamata dari seluruh personel Batalyon C Pelopor yang diwakili oleh pejabat utama. Suasana haru  pecah ketika Andi Muhammad Syafe’i melewati barisan pagar ayu personel bhayangkari Batalyon C Pelopor serta Gerbang Pora oleh jajaran perwira Batalyon C Pelopor. Mantan Wadanyon ini melakukan sujud syukur di depan gerbang Markas Komando dan memberikan penghormatan terakhirnya.

Terpisah, Komandan Satuan ( Dansat ) Brimob Polda Sulsel, Kombes Pol. Muhammad Anis,P.S.,S.I.K.,M.Si. mengatakan bahwa, pergantian jabatan dalam jajaran Brimob merupakan hal yang biasa terjadi dari sebuah dinamika. “Pergantian pejabat di jajaran Satbrimob Polda Sulsel merupakan hal yang biasa terjadi. Hal ini dilakukan demi mendukung kemajuan satuan. Tidak hanya di jajaran Satbrimob Polda Sulsel tetapi juga di jajaran Polda Sulsel. Saya harapkan dengan pergantian jabatan ini, personel dapat lebih mengembangkan diri dan memajukan satuan  Sementara yang mendapat tugas baru, juga dapat menorehkan prestasi yang lebih baik lagi.” Tutup Muhammad Anis. (*) Trisna

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *